Thursday, February 4, 2016

Perbedaan Mesin Pembakaran Dalam dan Pembakaran Luar

Motor bakar adalah salah satu jenis mesin kalor yang mengubah tenaga kimia bahan bakar menjadi tenaga mekanis dan pengubahan dilaksanakan didalam mesin itu sendiri. Tetapi sebelum diubah menjadi tenaga mekanis, tenaga kimia diubah menjadi tenaga thermal terlebih dahulu dengan adanya pembakaran. Dengan demikian mesin kalor terdiri atas:
Mesin pembakaran dalam atau yang disebut juga dengan internal combustion engine (ICE)

Mesin pembakaran dalam merupakan pembakan yang dilakukan secara langsung didalam combustion chamber untuk menggarakan piston dari TMA menuju TMB dan kembali lagi menuju TMA.
Contoh: mesin mobil sekarang ini.
keuntungan pembakaran dalam:
  • Penakaian bahan bakar irit
  • Konstruksi lebih ringkas
  • Tidak mengeluarkan asap
Kekurangan:
  • Tidak bisa menggunakan bahan bakar yang sambarang
  • Membutuhkan kompresi yang tinggi untuk memanaskan ruang bakar yang berguna untuk penguapan bahan bakar.
Mesin pembakaran luar atau external combustion engine (ECE)

Mesin yang pembakarannya dilakukan diluar mesin, dengan bantuan uap panas untuk menggerakan piston.
Contoh: kereta uap pada zaman dahulu
Keuntungan pembakaran luar:
  • Dapat memakai semua jenis bahan bakar
  • Dapat menggunakan bahan bakar bermutu rendah

Kekurangan pembakaran luar:
  • Konstruksi rumit
  • Banyak memakan tempat


3 comments:

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com